Flag Counter
11 February 2025

Kitorang News

Harmoni dan Produktivitas

Ngamen Ilmu: Membahas Peran Etnik Tionghoa dalam Penyebaran Agama

Sorong, kitorangnews.com – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Institut Agama Islam Negeri (LPPM IAIN) Sorong kembali menyelenggarakan Diskusi Mingguan Terarah (DMT).

Kali ini program DMT hadir dengan wajah baru yakni dengan istilah “Ngamen” . “Ngamen” ini singkatan dari Ngobrol Asyik Tema Menarik.
Kegiatan DMT kali ini, yang dimoderatori oleh Syahrul, Lc., M.A., bisa dikatakan sangat menarik karena tema yang diusung adalah “Peran Etnis Tionghoa dalam Penyebaran Agama Islam dan Kristen di Indonesia”. Penyelenggaraan kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 Juni 2020 melaui daring dengan aplikasi zoom meeting (ID: 577 144 6670; password: IAINSOQ) dan melalui live streaming youtube LPPM IAIN Sorong.

Kaitannya dengan judul yang diusung oleh penyelenggara, Syahrul, Lc., M.A., yang merupakan sekretaris LPPM IAIN Sorong menerangkan bahwa pemikiran masyarakat Indonesia terhadap kaum Tionghoa adalah identik dengan ekonomi dan bisnis, sehingga inilah yang menjadi alasan mendasar mengangkat isu tersebut menjadi tema pada acara “Ngamen” edisi kali ini.

Foto: Sekretaris LPPM IAIN Sorong


“selama ini kan, China atau Tionghoa kita identikkan dengan perdagangan, bisnis. Ada beberapa literature yang pernah saya baca ternyata dia juga punya andil besar dalam penyebaran agama, baik Islam maupun Kristen di Indonesia , seperti misalnya di Makassar, ada Pangeran Cheng Ho, itu ada masjidnya, masjid Cheng ho” tuturnya.

Pembicara yang diundang oleh penyelenggara untuk mengupas tema yang diusung adalah pakar yang secara keilmuan membidangi isu tersebut. pembicara pertama Munawir Aziz (Sekretaris PCINU United Kingdom). Pembicara kedua Pdt. Darwin Darmawan (Wakil Sekretaris Badan Pekerja Majlis Sinode GKI SW Jabar).

Loading

Tentang Penulis