Flag Counter
18 January 2025

Kitorang News

Harmoni dan Produktivitas

Gandeng RRI, Fakultas Tarbiyah IAIN Sorong Adakan Kegiatan Muzakarah Ramadan

Keterangan foto : Tangkapan layar Rektor IAIN Sorong, Hamzah Khaeriyah sedang memberikan ceramah agama.

Sorong. kitorangnews.com – Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sorong mengadakan kegiatan Muzakarah Ramadan 1443 H / 2022 M bersama RRI Sorong secara live yang disponsori oleh Galeri 24, pada Jumat (22/4/2022).

Kegiatan muzakarah ramadan bersama RRI Sorong ini merupakan rangkaian kegiatan syiar ramadan yang dilakukan oleh Fakultas Tabiyah IAIN Sorong selama bulan suci Ramadan 1443 H.

Dekan Fakultas Tarbiyah yang juga sekaligus Plt. Wakil Rektor II IAIN Sorong, Hasbullah menyampaikan bahwa kegiatan muzakarah ini selain sebagai kegiatan pembinaan keagamaan di bulan suci Ramadan juga merupakan ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama sivitas akademika di lingkup IAIN Sorong.

Turut hadir pula Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sorong, Hamzah Khaeriyah yang sekaligus bertindak selaku penceramah dengan mengambil tema puasa dan prodiktifitas,

Di samping itu hadir pula Kabag ULA, Mudir Ma’had Al Jami’ah, Kepala LP2M, Kepala LPM, Kepala Pusat Studi Lembaga Dakwah dan Masyarakat Digital, Wakil Dekan Tarbiyah beserta para mahasiswa IAIN Sorong.

Dalam ceramahnya, Hamzah Khaeriyah menjelaskan bahwa tatkala ibadah puasa yang dilakukan oleh seorang muslim di bulan suci Ramadan itu dapat mengurangi produktifitas kinerjanya maka ibadah puasa tersebut menjadi soal (baca: problem)

“Jadi orang yang berpuasa itu seharusnya produktifitasnya tinggi karena ibadah itu menjadi energi baru yang mendorong produktifitas kerja. Manakala mengurangi produktifitasnya maka puasa tersebut merupakan masalah baginya.” Unggah Rektor IAIN Sorong dalam siraman rohaninya.

Di akhir acara muzakarah terdapat pemberian doorprize 6 kepingan emas bagi peserta muzakarah Ramadan yang beruntung dari Galeri 24.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama serta pemberian cinderamata kepada RRI Sorong dan Galeri 24 juga dirangkaian dengan menyantap hidangan buka puasa bersama yang diikuti dengan shalat Maghrib berjamaah.

Loading

Tentang Penulis